Secure Socket Layer dan Aplikasi OpenSSL

SSL atau secure socket layer adalah protokol yang digunakan untuk keamanan, teknologi ini membangun suatu tautan enkripsi antara server dan client sehingga tidak bisa dibaca oleh pihak lain. Fungsinya adalah untuk menjaga keamanan informasi yang tersebar dalam internet. (http://www.digicert.com/ssl.html)

Pada sistem operasi berbasis Linux terdapat aplikasi opensource bernama openSLL yang mengembangkan SSL dan TLS (Transport Layer Security). Aplikasi ini melakukan fungsi kriptografi dasar yang menyediakan berbagai kegunaan, diantaranya:

  1. Penciptaan RSA, DH dan DSA parameter kunci
  2. Penciptaan sertifikat X.509, CSRs dan CRLs
  3. Perhitungan Pesan Digests
  4. Enkripsi dan Dekripsi dengan Ciphers
  5. Pengujian SSL / TLS Client dan Server
  6. Penanganan S/MIME signed or encrypted mail
(http://en.wikipedia.org/wiki/OpenSSL, http://littlebro-note.blogspot.com/2009/08/tentang-openssl.html)

Memasang perangkat OpenSSL pada Linux (ubuntu) dapat menggunakan perintah apt-get install.
Pada langkah awal, pastikan komputer terhubung dengan jaringan komputer. Kemudian masuklah sebagai root pada terminal dengan perintah sudo su. Untuk memulai mengunduh aplikasi dan memulai instalasi gunakan perintah apt-get install openssl openssl-devel mod_ssl. Berikut tampilan setelah instalasi selesai dilakukan :
Langkah berikutnya adalah menyalakan ulang XAMPP dengan perintah opt/lampp/lampp restart agar web server yang sudah diupdate dengan openSSL dapat bekerja dengan semestinya.
Tampilan setelah selesai me-restart XAMPP.

0 komentar:

Posting Komentar